Wawasan

Doa Pendeta Menguatkan Kami

Pengkotbah di Perayaan Natal Oikumene Pemerintah Kabupaten Dairi adalah Pdt Dr Kalvinsius Jawak MSi dari Moderamen GBKP. Cara membawakan kotbahnya santai, dan namun pesan kotbahnya bikin menyentuh hati. Kami sesekali tersenyum dan mengucap syukur.

“Keleng Ate Sering Kudengar,” katanya tadi malam. “Nama ini bagus dan tetaplah berjalan dengan Tuhan. Tuhan akan menunjukkan jalan terbaik untuk bapak bupati, keluarga, dan pemerintah Kabupaten Dairi,” pesannya.

Lalu pendeta menjabarkan soal Matius 2:12. Maka pulanglah mereka kenegerinya melalui jalan lain. Ia menceritakan soal perjalanan orang majus untuk bertemu dengan Tuhan Yesus.

Dia menggambarkan bahwa perjalanan dalam pemerintahan dan kehidupan sekalipun ada pergumulan yang harus dihadapi namun percayalah bahwa Tuhan senantiasa menyertai menolong kita.

Pesan itu saya memaknai dengan kondisi yang kita hadapi sekarang. Pandemi Covid-19 yang 2 tahun belakangan membuat laju pertumbuhan ekonomi melambat, pembangunan melambat. Namun kita harus bersyukur bahwa saat ini Pandemi Covid-19 di Indonesia sudah mereda kita sudah bisa berkumpul dan bersilaturahmi dengan sukacita Natal.

Meski demikian marilah kita tetap senantiasa berteduh karena tekat kita memujudkan Dairi Unggul sudah terpatri dan sudah menjadi tanggung jawab kita semua. Teman-teman OPD marilah kita bekerja sebaik-baiknya, walaupun tantangan banyak kita alami.

Saya bersyukur kepada bapak Pendeta yang telah menguatkan kami, memberikan semangat untuk mewujudkan Dairi Unggul. Akan akan terus berupaya semaksimal mungkin mewujudkan visi misi dengan dukungan dari semua pihak, tokoh masyarakat, tokoh agama, Forkopimda, dan masyarakat. Ayo bersama-sama berkreasi serta bergotong-royong memberi sumbangsih daya dan pikiran dalam rangka mewujudkan Dairi Unggul yang mensejahterakan masyarakat dalam harmoni keberagaman. Terima kasih pak pendeta sehat selalu Tuhan menyertai kita semua. Amin.

#dairiunggul #temanekab #ekabcenter #eddyberutu.id

Berita Terkait

Back to top button