Saya bersyukur kemarin saya bersama Ketua TP PKK ibu Romy Mariani bisa berbagi tali asih di acara berbuka puasa di Kecamatan Silima Pungga-pungga tepatnya di Desa Tungtung Batu.
Ada masing-masing perwakilan warga dari 3 kecamatan yakni Kecamatan Silima Pungga-pungga, Siempat Nempu Hilir dan Siempat Nempu.
Saya cukup senang bisa bertemu dengan saudara-saudara saya di sana. Sebelum berbuka puasa, saya mendapat masukan dari warga agar masjid di Tungtung Batu dimantapkan lagi.
Saya sampaikan, pembangunan tempat ibadah di Tungtung Batu diperhatikan. Saya dan anggota DPRD Dairi bapak Jono Pasi akan mengawalnya, apalagi kalau sudah pernah diusulkan. Kebetulan dalam buka puasa di Tungtung Batu bapak Jono Pasi sebagai penceramah.
Saya sampaikan, bulan suci ramadhan merupakan bulan yang sangat dirindukan kedatangannya dan disayangkan kepergiannya. Tanpa menurunkan kewaspadaan terhadap Covid-19 mari kita sambut ramadhan tanpa kepanikan dan meningkatkan kesabaran.
Panik hanya akan melemahkan imunitas tubuh kita, sedangkan sabar, harus lebih kita tingkatkan dalam melaksanakan ketaatan. Selain itu, kita harus menganggap bulan suci ramadhan sebagai ladang amal beribadah. ini dimulai dari berpuasa dan bersedekah. Terutama di tengah pandemi, alangkah indahnya ketika kita bisa saling berbagi.
Diakhir sambutan, saya atas nama pribadi dan pemerintah Dairi menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa 1443 H marhaban ya ramadhan.
#dairiunggul#bukapuasabersama#ramadhan2022#eddyberutu.id